ETP Omni-channel Store memberi experience yang terpadu kepada para pelanggan di seluruh toko dan website e-commerce anda, serta poin interaksi lainnya. Sistem Software ETP POS terintegrasi dengan sistem CRM yang menyediakan gambaran terpadu pelanggan, mulai dari registrasi, billing, promosi untuk pelanggan tertentu, sampai ke loyalty management. Sistem Software ini bekerja sangat cepat, handal, mudah dipelajari, dan dapat digunakan dengan teknologi layar sentuh – membuat ETP Store menjadi software Retail POS yang mengubah Point Of Sales Anda menjadi tempat yang menyenangkan bagi pelanggan dan staf toko Anda. ETP Omni-channel Store adalah sistem JPOS berbasis Java yang fleksibel, kuat, tidak tergantung pada platform, yang mampu menampung transaksi volume tinggi dalam berbagai situasi sehingga anda dapat lebih memanfaatkan infrastruktur Teknologi Informasi di perusahaan anda dan menurunkan biaya operasional perusahaan. Sistem Software ini telah mendapatkan sertifikasi Payment Card Industry Payment Application Data Security Standard (PCI PA-DSS) sehingga menjamin keamanan data pembayaran pelanggan Anda.
Sistem software ini menyediakan fitur-fitur seperti click and collect, endless aisle, dan easy omni-channel returns and exchanges. Pelanggan dapat membeli produk secara online dan mengambil produk di gerai toko yang mereka sukai, mereka dapat memesan produk yang tidak tersedia di toko dan meminta produk dikirim langsung ke alamat mereka, dan mereka juga dapat mengembalikan produk di toko atau meminta produk yang mau dikembalikan dijemput di lokasi yang mereka inginkan, terlepas dari channel mana barang dibeli. Dengan menggunakan sistem software CRM Retail Omni-channel ini, promosi berbasis pelanggan dapat dikembangkan, dilacak dan dimodifikasi sambil menangkap feedback yang sangat berharga dari pelanggan.
Sistem software retail POS yang intuitif menjamin meningkatnya visibilitas brand, hubungan berkelanjutan, akses yang mudah ke produk dan promosi cross/up-sell untuk meningkatkan pendapatan per pelanggan secara terus-menerus. Sistem solusi POS ETP juga melakukan billing secara cepat atau detail, manajemen kas, laporan, gift vouchers, audit trails, dan dapat berjalan dalam mode online maupun offline. Solusi CRM melalui teknologi POS membantu staf toko dengan cepat melihat pelanggan dan menambah atau meng-update keterangan rinci yang dapat memperkuat database CRM pusat.